Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Tips Jitu dari Chef Aiko Seputar Ramadan

Ramadan semakin dekat. Bahkan tidak sampai sebulan.  Bagaimana persiapan teman-teman? Kalau saja sih, yang penting sehat terus. Kalau sehat, Insya Allah bisa menjalankan ibadah puasa dengan lancar. Aamin.

5 tips seputar ramadan chef Aiko


Nah, kemarin kebetulan saya ikutan tarhib Dompet Dhuafa. Acara ini diadakan dalam rangka menyambut Ramadan. Acaranya seru, salah satu adalah Fun Cooking bersama Chef Aiko. Kemarin itu Chef Aiko memasak Ayam Taliwang. 



Nah, sambil memasak, chef Aiko memberikan banyak tips-tips yang bisa diterapkan saat bulan Ramadan. Ini dia 5 tips jitu dari chef Aiko. Pastinya sangat bermanfaat bagi kita.

Mengawetkan Cabe

Orang Indonesia paling suka sekali dengan masakan pedas, termasuk sambal. Semakin pedas, maka nafsu makan semakin bertambah. Makanya saat harga cabe naik, banyak orang yang meringis hehehe. Menjelang bulan puasa, biasanya cabe naik. Nah, ada tips ciamik dari Chef Aiko seputar mengawetkan cabe.

Jadi menurut Chef Aiko, saat cuaca panas dan harganya cabe stabil, maka belilah cabe untuk stok. Jangan musim hujan, karena dijamin harganya mahal. Pilih cabe yang kering agar tidak mudah patah.

Kemudian letakkan cabe dalam wadah. Jangan lupa dialasi bagian atas dan bawah dengan tisu. Soalnya selama ini, orang hanya mengalasi tisu bagian bawah saja. Fungsinya untuk menahan kelembaban. Terus tidak perlu diberi bawang putih, seperti yang banyak orang lakukan selama ini.

Yang harus diperhatikan, pakai tisu untuk makanan, bukan tissu wajah, karena jelas berbeda. Setelah itu secara berkala ganti tisunya. Pastinya akan ada 1-2 cabe yang kurang bagus. Tapi cara ini lebih efektif untuk mengawetkan cabe.

Sayur Kangkung

Sayur kangkung memang banyak digemari orang. saya pun suka makan kangkung, apalagi dengan lauk ikan atau aneka seafood . Ditambah lagi nasi panas hehehe.

Tapi ternyata, menurut Chef Aiko, kita harus menghindari makan kangkung saat bulan puasa. Karena dalam kangkung ada efek yang membuat ngantuk, lemas, dan lesu. Kalau pun kepingin makan kangkung Sedikit saja. Itu pun dikurangi minyak. bahkan bisa bumbunya disangrai dulu agar mengeluarkan minyak sendiri. Jadi saat berpuasa, tetap bisa semangat beraktivitas.

Ikan Asin

Menyantap ikan asin bersama sambal plus nasi hangat memang juara. Tapi menurut chef Aiko, sebaiknya selama berbuka dan sahur dihindari menyantap ikan asin, karena menyebabkan leher kering. Nantinya saat berpuasa kita akan merasa haus terus. Nanti  baru setengah hari lihatin jam melulu kapan buka hehehe

Sayuran Sehat

Ternyata sayuran sehat itu bukan hanya sayuran berwarna hijau, tapi full warna. Jadi beragam sahur itu sehat. Dan sayur itu warnanya sangat beragam. Ada kuning, orange, dan ungu. Apalagi kalau dikombinasi. Misalnya bayam, wortel, jagung. Selain full warna hijau, orange, kuning, juga sehat. 

Perbanyak Serat

Saat berbuka atau sahur, biasanya orang banyak makan nasi agar kenyang. Padahal itu kurang pas. Selain malas, juga nantinya bisa sakit perut. Karena kan fasilitas perut kita terbatas.

Jadi chef Aiko memberi tips jitu. Saat berbuka dan sahur, bukan porsi makanan ditambah, tapi perbanyak serat pada makanan yang dikonsumsi. Jadi porsi makan cukup, tapi seratnya tinggi. Itulah yang akan membantu daya tahan tubuh selama berpuasa.

Jadi teman-teman usahakan penuhi serat makanannya. Apalagi makanan berserat tinggi sangat banyak. Misalnya buah pir, rasberri, pepaya, mangga, dan beragam buah. Termasuk aneka kacang itu. Seperti kacang polong, kacang polong, dan kacang almond.

Nah, itu dia 5 tips jitu yang bisa diterapkan selama bulan puasa dari chef Aiko. Semoga bermanfaat. Dan sebenarnya, bisa kita terapkan juga pad hari-hari biasa, di luar bulan ramadan, ya.

Bambang Irwanto

Posting Komentar untuk "5 Tips Jitu dari Chef Aiko Seputar Ramadan"